5 Alasan Video Anda GAGAL Disukai Orang

Sudah susah payah membuat video tapi hasilnya tidak sesuai harapan yaitu gagal disukai orang. Apa yang salah?

Berikut adalah 5 kesalahan yang mungkin ada dalam video Anda :

1# Materinya Membosankan ( Sudah Banyak Orang yang Membahasnya)

Materinya basi karena terlalu banyak yang sudah membahasnya. Solusinya adalah membuat video yang segar dengan tema baru. Jangan pernah ikut-ikutan.

Jika suatu alasan tertentu membuat Anda harus tetap memilih tema tersebut, solusinya adalah tetapkan poin-poin yang ingin Anda sampaikan dalam video, lalu jika memungkinkan kombinasikan penyampaiannya dengan isu-isu hangat yang sedang berkembang.

Tapi perlu diingat bahwa video Anda harus tetap natural alias tidak boleh dipaksakan, hal ini agar isi video tidak menjadi aneh.

Dengan cara mengkombinasikan isi video seperti ini, orang akan menilai video Anda kekinian atau update dan layak untuk dilihat.

2# Cara Penyampaian yang Terlalu Biasa

Banyak orang latah membuat video yang memang sedang ramai dibicarakan di masyarakat tapi masalahnya sedikit sekali video maker yang kreatif. Lebih banyak dari mereka yang hanya ikut arus dan membuat semuanya sama. Bahkan hampir plagiat.

Sebetulnya tidak menjadi masalah jika Anda membawakan materi video yang pasaran tapi kuncinya dalam cara penyampaian/penyajian video harus khas dan unik gaya Anda sendri.

Cobalah menjadi berbeda baik dari bahasa penyampaian, visual video, sudut pandang dalam mengupas, dan sebagainya. Intinya buatlah video lama dengan rasa yang baru. Orang akan lebih bersemangat menikmati video Anda.

3# Bertele-tele, Durasi Panjang, dan Minim Manfaat

Banyak orang yang nyaman berbicara panjang lebar dalam video termasuk hal yang tidak penting. Sangat bertele-tele, memperpanjang durasi, dan mereka tidak sadar bahwa penonton hampir saja muntah dibuatnya.

Jika video Anda bisa selesai dalam 5 menit jangan buat menjadi 15 menit. Bahkan tantangan Anda sebagai video maker justru membuat sesuatu yang rumit, banyak, dan panjang menjadi sesuatu yang sederhana, mudah dipahami, dan tidak membuang waktu orang lain untuk menontonya.

Berbicaralah dengan santai dan jelas tapi tidak lambat. Orang akan menyukai video yang padat manfaat dimana setiap detiknya memberikan hal yang penting dan menambah pengetahuan.

4# Cacat Kualitas

Pengucapan yang salah, mengulang kata yang tidak penting, suara bising, intonasi yang buruk, tampilan gambar yang kacau dan sebagainya tentu harus Anda perhatikan, jangan sampai justru ini yang membuat video Anda gagal booming. Karena ini hal yang mendasar.

Kualitas adalah mutlak yang membuat seseorang menyukai video tertentu atau mengidolakan video maker tertentu. Jadi jangan kompromi untuk masalah ini.

Para youtuber yang memiliki ribuan bahkan jutaan pelanggan adalah mereka yang berhasil membuat video mereka menarik dan berkualitas serta mereka tetap konsisten menjaga hal itu dalam video-video selajutnya.

5# Promosi yang salah

Banyak orang yang mengeluh bahwa video yang mereka buat sudah maksimal tapi tetap saja tidak banyak yang menontonnya.

Salah satu penyebabnya, besar kemungkinan mereka mempromosikan video mereka di tempat dan pada orang yang salah atau bahkan yang lebih buruk lagi adalah mereka tidak pernah mempromosikannya.

Jika video Anda membahas tentang click bank, bisnis internet, tidak akan laku jika Anda sodorkan kepada orang yang pekerjaannya menanam padi di sawah.

Bagaimanapun sempurnanya video Anda jika Anda salah mencari penonton maka video Anda tidak akan mendapat respon yang bagus.

Solusinya promosilah dengan cara yang benar.

Contoh sederhananya jika video Anda tentang tutorial membuat website, promosikan video Anda di grup atau komunitas seputar pembuatan website, jangan promosi di grup pedagang kambing kurban. Ini sangat tidak berhubungan.

Itulah 5 alasan kenapa video Anda gagal disukai orang. Silakan tonton kembali video buatan Anda, apakah salah satu poin di atas ada dalam video Anda? Semoga bermanfaat.

tanda tangan riyan putra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *